Peduli Generasi Muda, TMMD ke-124 Kodim 0429/Lamtim Gelar Sosialisasi Pendidikan
Lampung Timur (KOMDIGI LAMTIM) - TMMD ke-124 Kodim 0429/Lamtim untuk kali berikutnya melaksanakan program sasaran non fisik yakni sosialisasi pendidikan SMPN Terpadu Melinting, bertempat di Balai Desa Itik Rendai, Senin (19/05/2025).
Acara sosialisasi dihadiri oleh Pasiter Kodim 0429/Lamtim Kapten Kav Afrizal, Kabid Dikdas Kabupaten Lampung Timur Suprapto, S.Pd., MM, Kepala Sekolah SMPN Terpadu Melinting A. Heni Setio Rahayu M. Pd, Dewan Guru serta para siswa.
Pada kesempatan sosialisasi, Pasiter mengajak kepada para siswa menyimak apa yang nanti akan disampaikan oleh narasumber sehingga sekembalinya dari kegiatan ini ada bekal yang diperoleh.
"Manfaatkan waktu yang ada untuk menambah pengetahuan adik-adik sekalian, jika ada hal yang belum jelas tanyakan sehingga kegiatan hari ini akan bermanfaat", jelasnya.
Sementara pengisian materi, Kabid Dikdas Lamtim Suprapto, S.Pd., MM menyampaikan bahwa landasan hukum pendidikan di Indonesia ada 4 diantaranya, UUD 1945, Undang-undang No 20 Tahun 2023, Peraturan Pemerintah tentang SNP dan Peraturan Menteri Pendidikan tentang standar kompetensi dan kurikulum.
"Dimana pendidikan sendiri dapat diartikan, proses pengembangan kepribadian seseorang secara menyeluruh mencakup pengetahuan, keterampilan dan sikap yang diperlukan untuk berpartisipasi aktif dalam masyarakat dan lingkungan hidup", terangnya.
Lebih lanjut ia menjelaskan bahwa pendidikan sangat penting karena berperan sebagai pondasi untuk membangun pemahaman,. ketrampilan dan karakter.
"Termasuk memberikan pengetahuan untuk mengembangkan potensi diri, kemampuan berfikir kritis analitis dan kreatif serta memiliki peran penting dalam bentuk masyarakat yang berbudaya, menghormati perbedaan dan memiliki norma serta nilai yang baik", pungkasnya.
Sosialisasi pendidikan yang dilaksanakan secara efektif sangat penting untuk membentuk individu yang memiliki pemahaman dan kesadaran yang baik tentang pentingnya pendidikan serta dapat berperilaku sesuai dengan nilai-nilai pendidikan guna menciptakan generasi penerus yang berkualitas dan mampu berkontribusi pada pembangunan bangsa.(pendim0429/Lamtim).
(**).Berita Detail
- Category: Kinerja
- Client: Admin
- Project date: 20-05-2025
- Project Views: 850 kali
Categories
Recent News
- BPBD Lamtim Gelar Rakor Pemben ...
- Wujudkan Keluarga Sejahtera da ...
- Bupati Lamtim Ela Siti Nuryama ...
- Bupati Ela, Musrenbang RPJMD T ...
- Pastikan Satgas TMMD Dalam Kon ...
- Kini Giliran Dapur Bapak Tri W ...
- Peringati Harkitnas Bupati Ela ...
- Satgas TMMD Kebut Progres Pemb ...
- Pimpin Apel Pagi, Dan SSK : Se ...