Buka Jalan Sehat dan Senam Bersama KMS Tohir Hanafi, Ingatkan Masyarakat Pentingnya Pola Hidup Sehat

Pekalongan (KOMINFO LAMTIM) - Pemerintah Kabupaten Lampung Timur bersama Tribun Lampung bekerjasama dengan kopi Fresco mengadakan Jalan Sehat dan senam Bersama acara yang berlangsung di Lapangan 37 Gantiwarno Kecamatan Pekalongan. minggu (20/10/2024). 

dengan hadiah utama satu unit sepeda Motor. 

Kegiatan yang dibuka oleh Asisten II, Bidang Perekonomian dan Pembangunan, KMS Tohir Hanafi, dan di hadiri Kadis Kominfo Mansur Syah. 

Tohir Hanafi mengungkapkan Jalan sehat merupakan kegiatan yang memang diperlukan untuk mengajak masyarakat, membiasakan menjalani pola dan gaya hidup sehat.

"rajin melakukan olahraga, meskipun hanya olahraga sederhana, seperti jalan kaki dan perbanyak makan sayur-sayuran dan buah-buahan" Ungkap Hanafi

Olahraga jalan sehat,memang dapat dilakukan sendiri-sendiri, namun akan lebih menarik, semarak dan menggembirakan apabila dilakukan secara bersama, yang akan mencairkan suasana karena faktor perbedaan status, sehingga kebersamaan dan persaudaraan akan semakin meningkat.

"Saya berharap, meskipun dalam suasana yang santai, seluruh peserta jalan sehat dapat mengikuti kegiatan ini dengan penuh kesungguhan, sehingga hikmah dan manfaatnya dapat diraih secara maksimal". Tutup KMS. Tohir Hanafi

(**).